Depok Jawa Barat, Ronggolawe News – Setelah melalui berbagai serangkaian kegiatan dalam Deklarasi untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia ke 8 yang telah dilaksanakan di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Rabu 27/09/2023 kemarin.
Pada hari kedua Pelaksanaan, yang juga merupakan hari terakhir . Jajaran Pengurus Pusat Projo Ganjar memberikan pengarahan dan amanat kepada seluruh peserta Deklarasi untuk tetap tegak lurus dalam mendukung dan mengantarkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia.
“Tetap tegak lurus untuk menjadikan Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia,” tegas Ketua Umum DPP Relawan Projo Ganjar, Haposan Situmorang. Kamis, 28/09/2023.
Sementara itu, Tiga Provinsi masing – masing Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat menerima langsung Surat Keputusan Pengangkatan sebagai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) untuk segera membentuk kepengurusan baik ditingkat Daerah, ditingkat Kota maupun Kabupaten.
ronggolawenews.com
Sebagaimana pemberitaan sebelumnya, Ratusan Relawan Projo Ganjar mendeklarasikan dukungan terhadap Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Deklarasi yang dihadiri perwakilan pengurus dari berbagai daerah di Indonesia itu digelar di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/09/2023).
Penyerahan dukungan dilakukan secara simbolis oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo Ganjar kepada Wakil Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) PDIP Eko Sulistyo.(@nt)