Madiun, Ronggolawe News – Lembaga Pemasyarakatan I Madiun turut serta dalam sosialisasi paradigma baru Corporate University (Corpu) yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN). Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Jawa Timur , Senin (30/9 2024) yang diikuti secara langsung oleh Kalapas dan virtual bagi seluruh pegawai Lapas I Madiun.
Sosialisasi ini dipimpin oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM, Bapak Razilu, yang juga bertindak sebagai narasumber utama. Dalam paparannya, Bapak Razilu menekankan pentingnya penerapan paradigma baru Corpu untuk mendukung pengembangan kompetensi ASN agar mampu beradaptasi dengan tantangan dan kebutuhan pelayanan publik yang terus berkembang.
”Corpu bukanlah Lembaga Pendidikan seperti universitas pada umumnya, namun lebih kepada pengembangan sistim pembelajaran yang berfokus pada peningkatan kompetensi spesifik dan kebutuhan organisasi. Corpu adalah milik pegawai, bukan BPSDM, Pegawai adalah actor utama sehingga menjadi implementator yang paling utama”.
Kalapas Kelas I Madiun Kadek Anton Budiharta, menyampaikan bahwa keikutsertaan pegawai Lapas dalam sosialisasi ini merupakan langkah penting untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kompetensi mereka dalam menjalankan tugas-tugas pemasyarakatan. “Kami berkomitmen untuk mendukung setiap program yang mampu meningkatkan kompetensi dan kualitas pelayanan, termasuk melalui sosialisasi Corpu ini,” tambahnya. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pondasi bagi ASN di lingkungan Kemenkumham, khususnya di Lapas Kelas I Madiun, untuk terus mengembangkan diri serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.(Bbg).