Tuban, Ronggolawe News – Sebanyak 62 orang peserta Kader Saka Bakti Husada mengikuti Orientasi selama dua hari, Rabu-Kamis.29-30/09/2021 di Kecamatan Semanding Tuban yang digelar oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban.
Tujuan umum dari kegiatan ini adalah mewujudkan kader pembangunan di bidang kesehatan, yang dapat membantu melembagakan norma hidup sehat bagi semua anggota Gerakan Pramuka dan Masyarakat
Apel Orientasi, kemudian dilanjutkan dengan Ceramah, tanya jawab. Out Bond itu dilaksanakan di lapangan perumahan griya permata asri Semanding Tuban, dihadiri oleh Pejabat struktural Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, Tim PSC, dan 62 peserta dari 33 puskesmas di 20 kecamatan.
Panitia Penyelenggara, Endang Sulastri.SKM dalam laporannya menyampaikan kesiapan kegiatan, kegiatan pendidikan tersebut sedemikian rupa dengan praktek berupaya kegiatan nyata yang memberi kesempatan peserta didik untuk menerapkan sendiri pengetahuan dan kecakapannya dengan menggunakan perlengkapan yang sesuai dengan keperluannya.
“Gerakan Pramuka sebagai suatu organisasi pendidikan kepanduan yang memiliki jumlah anggota terbesar di dunia dan sebagai organisasi nonformal di Indonesia memiliki segmen peserta didik dari anak-anak, remaja,pemuda dan orang dewasa,” terang Endang.
Kasi Promkes dan Kesmas di Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban itu menambahkan Gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok mendidik dan membina kaum muda Indonesia agar menjadi tenaga kader yang beriman dan taqwa (IMTAK) berilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta bermoral Pancasila yang sehat jasmani dan rohani.
Sementara itu , Pembina Apel Kak Lulut Purwanto.DCN dalam amanatnya menyampaikan kepada seluruh peserta Orientasi dan Pembinaan Saka Bakti Husada agar selalu mengetrapkan protokol kesehatan, jangan pernah lupa menggunakan masker, karena apapun variannya covid-19 tidak pernah pilih-pilih.
“Dalam apel pagi ini saya sampaikan 3 hal penting,
Pertama, agar selalu dan tetap menjaga protokol kesehatan, jangan menjadi cluster penularan. Yang kedua kita wajib bersyukur dapat melaksanakan kembali setelah tahun 2018 dilaksanakan di Lapangan Kompi dan di tahun 2019 di laksanakan di pantai Sowan. Dan yang ketiga setelah mengenal ,memahami dan meresapi perlu dicamkan untuk ditindaklanjuti,” pesan Kak Lulut.
Ditambahkan oleh Kak Lulut agar selalu bertanya apabila tidak tau jangan sampai tersesat nantinya.
“Apresiasi dan terima kasih disampaikan untuk panitia penyelenggara yang telah mempersiapkan dan melaksanakan. Jangan lupa untuk membuat laporan sebagai bentuk pertanggungjawaban dan dikirim ke Kwarcab,” tegasnya.
Tak lupa diakhir sambutannya Kak Lulut berpesan agar selalu mengucapkan terima kasih kepada segenap yang terlibat dan membantu sehingga orientasi dan pembinaan Saka Bakti Husada ini dapat terlaksana.
“Untuk seluruh peserta jaga ketertiban, kesopanan, etika dan kebersihan. Jaga kesehatan dan keamanan diri sendiri dan kelompok,” pesan Kak Lulut, yang juga menjabat sebagai Kabid Kesmas pada Dinkes Tuban itu mengakhiri.(@nt)