SPPG Mergoasri Parengan Tuban
Liburan Edukatif ke Bromo, SPPG Mergoasri Perkuat Soliditas dan Semangat Relawan
Pasuruan, Ronggolawe News – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Mergoasri Parengan, Kabupaten Tuban, menyelenggarakan kegiatan liburan edukatif ke kawasan wisata Gunung Bromo pada Sabtu–Minggu, 3–4 Januari 2026. Kegiatan ini diikuti oleh para relawan sebagai bentuk penyegaran, apresiasi, serta upaya memperkuat kebersamaan dan soliditas tim.
Kegiatan diawali dengan keberangkatan rombongan dari Joglo Krasaan pada Sabtu pagi pukul 07.00 WIB. Seluruh peserta telah melakukan persiapan secara mandiri, termasuk sarapan sebelum perjalanan. Rombongan menempuh perjalanan menuju kawasan Bromo dengan suasana penuh keakraban dan kekeluargaan.
Pada pukul 11.00 WIB, peserta beristirahat di wilayah Pasuruan untuk melaksanakan salat Dzuhur dan makan siang bersama. Perjalanan kemudian dilanjutkan hingga rombongan tiba di villa penginapan. Sore hari dimanfaatkan untuk istirahat, bersenda gurau, serta mempererat interaksi antarsesama relawan. Khusus relawan SPPG, kegiatan diteruskan dengan agenda kebersamaan bersama SPPI.
Malam hari diisi dengan makan malam bersama di villa, dilanjutkan istirahat guna mempersiapkan agenda utama pada hari berikutnya.
Memasuki Minggu dini hari (4/1/2026), pukul 02.00 WIB, peserta dijemput kendaraan hardtop untuk menuju kawasan Penanjakan Sunrise. Salat Subuh berjamaah dilaksanakan di Penanjakan Bromo pada pukul 04.00 WIB, disusul sarapan dan wisata alam di sekitar kawah Bromo hingga pukul 09.00 WIB.
Setelah rangkaian wisata selesai, rombongan kembali ke villa untuk berkemas dan bersiap pulang. Makan siang bersama dilaksanakan di restoran wilayah Probolinggo atau Pasuruan pada pukul 12.00 WIB, sebelum perjalanan kembali ke Tuban. Panitia juga menyiapkan nasi kotak sebagai bekal selama perjalanan pulang.
Kepala SPPG Mergoasri Parengan Tuban, April, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi menjaga semangat dan kekompakan relawan.
“Relawan adalah kekuatan utama dalam menjalankan program SPPG. Kegiatan ini kami rancang sebagai bentuk apresiasi sekaligus penyegaran agar semangat kebersamaan tetap terjaga,” ujarnya kepada Ronggolawe News.
April menambahkan bahwa suasana kebersamaan di luar rutinitas kerja sangat penting untuk memperkuat komunikasi dan kerja tim.

“Dengan kebersamaan yang kuat, kami optimistis pelayanan kepada masyarakat akan semakin maksimal dan berkelanjutan,” tambahnya.
Sementara itu, Sudarti Sutanto, perwakilan relawan dari MBG Mergoasri, mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan tersebut.
“Kami merasa sangat diperhatikan. Liburan ini bukan hanya tentang rekreasi, tetapi juga tentang membangun kekeluargaan dan saling mengenal lebih dekat antar relawan,” tuturnya.
Menurut Sudarti, suasana kebersamaan yang terbangun selama kegiatan memberikan dampak positif terhadap motivasi relawan.
“Setelah kegiatan ini, kami merasa lebih bersemangat dan siap kembali menjalankan tugas pelayanan dengan hati yang lebih ringan dan penuh energi,” imbuhnya.
Melalui kegiatan liburan edukatif ini, SPPG Mergoasri Parengan Tuban berharap dapat terus menjaga soliditas internal, meningkatkan loyalitas relawan, serta memperkuat komitmen bersama dalam mendukung program pelayanan dan pemenuhan gizi bagi masyarakat.
Oleh – oleh cerita Sudarti Sutanto yang disampaikan kepada Ronggolawe News.
Mengenal Gunung Bromo dan tempat wisatanya
Destinasi utama di Bromo meliputi spot matahari terbit ikonik seperti Penanjakan 1, Bukit Kingkong, dan Bukit Cinta, lalu area unik seperti Lautan Pasir Berbisik, Bukit Teletubbies, Padang Savana, Kawah Bromo, serta situs budaya Pura Luhur Poten dan keindahan alam Air Terjun Madakaripura, semuanya berada dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), menawarkan pengalaman alam.
Petualangan, dan budaya khas Tengger.
Destinasi Wajib Kunjung:
Penanjakan 1 & 2: Spot terbaik untuk melihat matahari terbit yang fenomenal.
Kawah Bromo: Kawah aktif dengan asap putih, bisa dicapai dengan jalan kaki dari lautan pasir.
Lautan Pasir: Hamparan pasir luas yang unik, sering disebut Lautan Pasir Berbisik karena suara angin.
Bukit Teletubbies (Savana): Perbukitan hijau berumput yang indah, cocok untuk foto dan menikmati pemandangan.
Pura Luhur Poten: Pura suci bagi masyarakat Hindu Tengger di tengah lautan pasir, menunjukkan keunikan budaya.
Bukit Kingkong: Pemandangan yang tak kalah indah dari Penanjakan, mudah diakses.
Destinasi Tambahan & Aktivitas:
Bukit Mentigen: Alternatif spot sunrise dengan pemandangan indah.
Air Terjun Madakaripura: Air terjun megah yang sering dikunjungi setelah Bromo.
Bromo Milky Way: Fenomena langit malam bertabur bintang (galaksi) jika cuaca cerah.
Trekking & Hiking: Aktivitas populer di kawasan TNBTS.
Tips Singkat:
Waktu Terbaik: Pagi hari (sebelum matahari terbit) atau sore hari untuk foto.
Peralatan: Bawa jaket tebal, syal, sarung tangan, masker, dan sepatu nyaman karena udara dingin.
Transportasi: Sewa jip 4×4 untuk mobilitas antar lokasi.
Kawasan Bromo meliputi empat kabupaten di Jawa Timur (Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, Malang) dan menawarkan pemandangan vulkanik spektakuler.
Reportase Media Ronggolawe News
Mengabarkan

































