Bojonegoro, Ronggolawe News – Guna mencapai target capaian vaksinasi di desa, tim vaksinasi Desa Karangdinoyo berikan layanan vaksin kepada warga desa hingga malam hari. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Jum’at (02/12/2021) tadi dilakukan di tiap tiap Dusun serta doot to door bagi lansia ataupun warga yang tidak bisa datang ke lokasi vaksin karena faktor kesehatannya yang tidak memungkinkan untuk jalan ke lokasi.
Bhabinkamtibmas Desa Karangdinoyo Bripka Achmad Wahyudin yang ikut dalam kegiatan vaksin tersebut kepada media ini mengatakan bahwa guna memaksimalkan capaian target vaksinasi agar cepat terbentuk kekebalan kelompok (herd immunity) di Desa Karangdinoyo, tim vaksinasi yang dibantu kader posyandu desa memaksimalkan layanan dengan membagi lokasi vaksin di dusun yang ada di Desa Karangdinoyo serta melalui door to door bagi lansia ataupun warga yang karena keterbatasan fisiknya tidak bisa hadir langsung dilokasi vaksin.
“Dengan kita mendekatkan lokasi vaksin, tim berharap kegiatan vaksin bisa maksimal mencapai target vaksin”, ungkap Pak Yudi panggilan akrab Bhabinkamtibmas Desa Karangdinoyo.
Dengan semakin dekat lokasi vaksin serta mendatangi langsung kerumah pasien yang dengan sukarela ikut vaksin juga semakin mendekatkan hubungan antara Bhabinkamtibmas selaku wakil Kepolisian di desa – desa serta memperoleh masukan serta keluhan masyarakat mengenai kondisi kesehatan dan memberikan pemahanan tentang pentingnya vaksinasi saat ini sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus covid 19 yang saat ini masih menjadi pandemi.
“Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini juga bisa memberikan pemahaman langsung mengenai vaksin yang selama ini banyak dimengerti salah oleh masyarakat”, imbuh Bhabinkamtibmas.
Senada dengan Bhabinkamtibmas, Sardianto Tirto yang saat ini menjabat sebagai Kasi Kesra Desa selaku perwakilan Pemerintahan Desa Karangdinoyo juga mengungkapkan bahwa dengan mendekatkan lokasi vaksin banyak warga yang antusias ikut vaksin dengan terbukti hari ini banyak warga desa yang ikut vaksin karena diberikan layanan khusus bagi warga desa.
“Jika selama ini kita lakukan vaksin di balai desa, banyak diikuti oleh warga luar desa, namun saat ini karena kita lakukan di dusun – dusun banyak warga desa kita sendiri yang ikut”, ucap Sardianto.
Selain itu juga, dengan kegiatan ini pula yang sebelumnya banyak warga yang enggan ikut vaksin di balai desa karena dirasa jauh dari rumah hari ini banyak warga yang antusian mengikuti vaksinasi dengan sukarela dan berbondong – bondong ke lokasi vaksin.
“Alhamdulillah hari ini sebanyak 308 warga yang ikut vaksin dengan target sisa warga yang terdata sebanyak 492 belum divaksin”, terang Sardianto.
Sementara itu, Mantri Desa Karangdinoyo Mokhamad Kharis Shodiq,S.Kep,Ns selaku Nakes Desa yang menyuntikan vaksin kepada warga menerangkan bahwa berdasarkan antusias warga yang hadir dan semangat mengikuti vaksin semua dalam kondisi baik untuk kesehatannya dan layak untuk disuntikkan vaksin.
“Selain dicek tensi darah serta ditanya riwayat kesehatannya, kami juga mengecek saturasi oksigen dalam tubuh menggunakan oksimetri untuk lebih meyakinkan kondisi kesehatan pasien sebelum disuntikkan vaksin”, terang pak Mantri. (HAR)